Bismillahirahmanirahim.
Sobat semua pasti tau tauge kan?
Tauge biasanya dibuat dari kacang hijau yang baru tumbuh sehungga sering juga disebut kecambah.
Bagi seorang vegetarian, tauge adalah ratunya makanan karena mengandung gizi yang banyak dan lengkap seperti protein, serat, hingga antioksidan. Tapi kita tidak akan bicara ini.
Yang akan kita bicarakan adalah Peluang Usaha Budidaya Tauge Rumahan yang tidak membutuhkan banyak modal, serta dapat dilakukan dimana saja (tidak makan tempat). Bahkan ada PengusahaTauge di Pekanbaru yang mempunyai omzet hingga 50juta perbulan hanya dengan lahan 3 x 4 meter. Juga ada seorang Ibu Penjual tauge yang membiayai pendidikan 3 anaknya plus bisa Umroh. Wow.
Mengapa Peluang Usaha Budidaya Tauge ini sangat menguntungkan?
1. Per Kilogram Kacang Hijau dapat menghasilkan hingga 9 Kg Tauge
2. Tidak membutuhkan banyak tempat
3. Tidak membutuhkan banyak tenaga
4. Waktu budidaya yang relatif singkat (3-4 hari)
5. Bahan Baku yang relatif murah
Kemungkinan tantangan dalam Usaaha Budidaya Tauge ini diantaranya
1. Begitu panen harus segera dijual agar kualitas tidak rusak
2. Pedagang di pasar biasanya sudah memiliki langganan supplier tauge
Berikut tutorial singkatnya:
1. Siapkan dan bersihakan 1 Kg Kacang Hijau (buang biji kacang yang mengambang di air)
2. Rendam selama 6-8 Jam hingga mengembang. (tidak harus di dalam toples, yang penting di rendam sampai mengembang saja)
3. Tiriskan air yang tersisa
4. Masukkan ke wadah yang telah dilubangi juga bagian bawahnya, agar air dapat keluar dari wadah dan tidak merusak kecambah
5. Siramlah setiap 5 jam sekali, usahakan penyiraman merata
6. Kecambah harus berada di tempat gelap untuk pertumbuhan maksimal, bisa menggunakan wadah tertutup, atau di ruangan gelap
7. Pada hari kedua kecambah sudah mulai nampak
8. Hari ketiga semakin panjang
9. Hari ke kecambah sudah pada ukuran layak jual
10. Bersihkan Kecambah dari ampas kuit kacang hijau
Setelah itu tauge tinggal di kemas untuk dijual. :)
Sedikiti tips untuk menjual: Pemasaran tauge dapat ke pasar-pasar tradisional atau warung-warung yang menjual sayuran setiap paginya, atau juga bisa langsung ke pedagang makanan / restoran / rumah makan yang menjual menggunakan tauge / kecambah sebagai bahan bakunya contohnya : Pedagang bakso, Mie Ayam, Soto, dll.
Sekian sharing peluang usaha dari Bang Ridhan, semoga bermanfaat dan menjadi inspirasi bagi Sobat.
Sumber : https://web.facebook.com/borneodihati/photos/?tab=album&album_id=1958894374337247
Artikel keren lainnya:
1 Tanggapan untuk "Peluang Usaha : Budidaya Tauge / Toge / Kecambah Rumahan"
Knapa bagian atas atau kepala kecambah selalu warna pink...apa ada yg salah dalam teknik menanamnya,mhon solusinya,trimakasih
Post a Comment